Sekolah Budaya - Kine Klub - Serambi Nusantara - Lego Lego - Pustaka Budaya - Cafe Nusantara

Jumat, 14 Januari 2011

Usai Bisnis, Kongkow di Hai Hong

Rabu, 22 Desember 2010 | 07:36 WITA
KEBIASAAN kongkow (bersantai) di kedai kopi juga dilakukan oleh sejumlah pebisnis Tionghoa. Sebutlah Pembina Yayasan Sosial Budi Luhur, Hengky Irawan. Ia suka sekali kongkow usai bergelut dengan urusan bisnis.
Ada juga Ketua Yayasan Tunas Lestari Leonard Tanzil, Ketua Yayasan Sosial Aman Makmur Hairyanto, dan manta Ketua Perkumpulan Sosial Guang Zhao Mien Karyadhi. Senin (20/12) lalu, tampak asyik bercengkrama di Warung Kopi Hai Hong, Jl Bonerate Makassar.
Hampir tiap sore mereka berkumpul tersebut untuk sekadar pelepas lelah dari sengitnya perjuangan hidup di dunia bisnis. Dalam pembicaraan mereka, terdengar cerita nostalgia hingga saling introspeksi dan mengevaluasi apa yang telah mereka kerjakan hari ini.
Sesekali terdengar canda dan tawa saling mengejek. Pemandangan ini sangat menarik karena mereka duduk menyatu satu meja seperti sedang konferensi.
Sesekali mereka menganalisis situasi politik tanpa ada yang memihak. Meski sudah tua, pembicaraan mereka terhitung berat. Setelah waktu menunjukkan pukul 16.30 wita, mereka pun bubar untuk pulang ke rumah dan mandi.
Menurut Hengky, sesampai di rumah, mereka makan dulu dan nonton televisi sebentar lalu tidur.
Keesokan hari jelang subuh, mereka beraktivitas olahraga. Lalau mandi dan membuka toko kembali.
"Itulah perjalanan hari-hari jelang usia kami yang telah senja," katanya sambil tertawa.(mda)

Tribun Timur

( Muh Izzat Nuhung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar